Alternatif Motor Retro Murah Selain Kawasaki W175
Strategi Kawasaki yang kerap bermain di segmen anti mainstream
kini mulai dilirik pabrikan lain. Setelah sebelumnya trail 150cc mereka
direcoki oleh kehadiran Honda lewat CRF150L, kini tiba pula giliran si Kawasaki
W175 yang mulai direcoki.
Kawasaki W175 tak
lagi melenggang sendiri di Indonesia. Kini ia mendapat kawalan dari beberapa
motor baru. Motor retro itu dijual dengan harga yang jauh lebih murah. Jauh
leibh murah dari Kawasaki W175 yang dibanderol di angka 30 jutaan. Berikut motor retro yang dimaksud.
- Benelli Motobi Pesaro 152
Motor ini muncul ke Indonesia di Mei 2018 saat Pekan Raya Jakarta digelar. Mengusung konsep cafe racer, motor berkubikasi 150cc ini dibanderol dengan harga menggoda, yakni 18 jutaan saja.
- Benelli Motobi Evo 200
Motobi Evo 200 dibanderol dengan harga resmi 30,8 juta saja.
Namun selama ajang GIIAS digelar, cruiser ganteng ini hanya dibanderol di angka
28,8 juta saja.
- Viar Vintech 200
Mesin yang dipakai nampaknya masih commont engine dengan
motor trail Viar si Cross X 200. Tenaga yang dihasilkan 18hp pada rpm 9000 dengan
torsi mencapai 15Nm pada rpm 8000. Ini motor retro yang bisa jengat-jengat.
Perihal harga, Viar Vintech rencananya akan dibanderol tidak
lebih dari 20 juta rupiah.
- Viar Vintech 250
Dengan mesin 249cc SOHC 2 klep, Viar Vintech mampu
menghasilkan tenaga hingga 20hp pada rpm 8500 dengan torsi puncak 18Nm di rpm
6500. Rencananya Viar Vintech 250 akan dipatok di bawah 30 juta rupiah. Ya
lebih murah dari Kawasaki W175.
Reference:
tmcblog.com/2018/08/05/benelli-motobi-200-evo-cruiser-ganteng-harga-promosi-di-bawah-30-juta-rupiah-giias2018/
liputan6.com/otomotif/read/3610840/spesifikasi-viar-vintech-200-sang-penantang-kawasaki-w175
tmcblog.com/2018/08/05/benelli-motobi-200-evo-cruiser-ganteng-harga-promosi-di-bawah-30-juta-rupiah-giias2018/
liputan6.com/otomotif/read/3610840/spesifikasi-viar-vintech-200-sang-penantang-kawasaki-w175
0 Response to "Alternatif Motor Retro Murah Selain Kawasaki W175"
Posting Komentar