Prediksi Harga Suzuki Burgman Street 125cc Jika Masuk ke Indonesia


Suzuki Burgman Street 125 mendapat respon yang cukup tinggi, meski motor ini sejatinya masih dalam proses perkenalan. Belum dijual resmi di Indonesia. Cukup banyak yang penasaran dengan harga yang akan dipatok SIS jika nantinya motor ini resmi dijual di Indonesia.

Lantas berapa harga yang pantas untuk Burgman Street 125 di Indonesia?

Pertama mari kita lihat harga skutik ini di negara asalnya, India. Di negeri Bollywood sana, skutik ini dijual di kisaran harga 15 juta rupiah. Artinya harga di Indonesia pasti di atas angka ini.

Lalu mari kita lihat line up matic Suzuki di Indonesia. Saat ini terdapat dua produk, Suzuki Nex II dan Address. Dari kedua produk ini, varian Suzuki Address Playfull adalah yang paling tinggi, yakni di harga IDR 16,250,000 OTR Jakarta. 

Baca Juga : Bagian yang Perlu Direvisi dari Burgman 125

Lalu bandingkan dengan harga skutik 125cc dari Yamaha dan Honda. Ada Yamaha Lexi dan Vario 125 yang dijual mulai harga 20 juta-an juga.

Dari angka-angka di atas kita bisa bergerak menebak berapa kira-kira harga Burgman Street 125 jika dijual di Indonesia. Dan pertimbangkan pula kebiasaan Suzuki yang biasanya mematok harga di bawah kompetitor.

So prediksi kami, Suzuki Burgman Street 125 akan berada di angka 18-19 jutaan rupiah. Itu pun kalau jadi dijual di Indonesia.

Harga jual di atas kami asumsikan dengan skema Burgman Street 125 dijual di Indonesia bukan dengan skema CBU.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Prediksi Harga Suzuki Burgman Street 125cc Jika Masuk ke Indonesia"

Posting Komentar